Harga Nokia 6 Hp Android Terbaru Nokia Dengan Kamera Canggih
Harga Nokia 6 dan spesifikasi lengkap 2017 – Setelah ramai menjadi perbincangan mengenai come back nokia ke pasar smartphone dengan ponsel berbasis android akhirnya tanda tanya tersebut terjawab sudah dengan lahirnya nokia 6. Nokia 6 menjadi smartphone android nokia pertama di bawah naungan HMD Global yang saat ini menjadi pemilik resmi merek nokia. Sebenarnya lahirnya kembali ponsel android dengan merek nokia bukan hanya karena HMD Global saja, tetapi berkat FIH Mobile yang berperan sebagai perakit smartphone ini.
Harga Nokia 6 dan Spesifikasi Lengkap
Perlu sobat TechnoGrezz ketahui juga jika FIH Mobile merupakan anak usaha dari Foxconn. Sebenarnya sebelum bulan mei 2016 kemarin unit bisnis ponsel Nokia masih ada di tangan Microsoft, tapi mulai bulan mei Microsoft mengalihkannya ke FIH Mobile. Kolaborasi HMD Global (desain) dan FIH Mobile (perakit) inilah yang berhasil melahirkan kembali smartphone canggih berbasis android dengan merek nokia.
Spesifikasi Nokia 6 |
Jaringan | Dual Nano SIM – GSM / CDMA / HSPA / EVDO / LTE | |
Layar | IPS LCD 5.5 inchi 1080 x 1920 pixels | |
Proteksi | Corning Gorilla Glass 3 | |
Sistem Operasi | Android v7.0 (Nougat) | |
Chipset | Qualcomm MSM8937 Snapdragon 430 | |
Processor | Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53 | |
GPU | Adreno 505 | |
Memori | 64 GB + microSD, hingga 256 GB | |
RAM | 4 GB | |
Kamera Belakang | 16 MP dual LED flash | |
Kamera Depan | 8 MP | |
USB | microUSB v2.0, USB On-The-Go | |
Sensor | Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass | |
GPS | A-GPS, GLONASS | |
Baterai | Non-removable Li-Ion 3000 mAh | |
Sumber: Nokia |
Layar luas dengan resolusi Full HD
Kembali ke topik bahasan yakni nokia 6, sebenernya apasih kelebihan nokia 6 di banding hp android lain yang sudah banyak di pasaran…? Nokia 6 hadir dengan desain unibody berbahan aluminium dengan layar 5,5 inci Full HD bertipe IPS yang sudah terlindungi oleh Corning Gorilla Glass 3. Dengan layar 5,5 ini fullHD tentu smartphone ini akan menampilkan layar yang tajam dan jernih, HMD Global juga mengklaim jika layar nokia 6 tetap jernih dan tajam walau di bawah terik sinar matahari karena dilaminasi dengan layer yang terpolarisasi.
Tenaga besar dengan RAM 4GB
Untuk jeroannya sendiri nokia 6 di bekali dengan chipset Qualcomm MSM8937 Snapdragon 430 8 inti 1.4 GHz dengan grafis Adreno 505 yang di duetkan dengan RAM 4GB dan akan berjalan pada android terbaru v 7.0 nougat. Dengan spek seperti ini tentu saja smartphone nokia android terbaru ini akan berlari kencang dan melibas kegiatan multitasking.
Baca juga : 7 Projector Terbaik Untuk Smartphone Pada Saat Ini
Kamera Canggih dengan dual LED flash
Dari dulu nokia sangat handal dengan teknologi kamera ponsel, di nokia 6 juga tidak ketinggalan dengan teknologi kameranya yang berbekal kamera depan 16 MP yang di persenjati dual LED flash. Sedang di bagian depan tersemat lensa berkekuatan 8MP yang akan mengakomodir kegiatan selfie kamu.
Beralih ke fitur pendukung lainnya, nokia 6 juga di bekali sensor fingerprint, sensor gyro buat sobat semua bermain VR serta tak lupa fitur USB On-The-Go. Sobat juga tidak usah takut jika nanti suara yang di hasilkan smartphone keece ini bakalan cempreng karena nokia 6 sudah di jejali teknologi Dolby Atmos sound enhancement yang akan menghasilkan suara yang kencang dan mantab.
Dengan spesifikasi di atas nokia 6 bakal di pasok oleh baterai Li-Ion berkapasitas 3000 mAh yang sudah di lengkapi fitur dast charging jadi sobat tidak perlu lama lama saat melakukan pengisian daya.
Harga Nokia 6 |
||
Bulan | Harga Baru | Harga Bekas |
Desember – 2016 | – | – |
Januari – 2017 | Rp 3,2 jutaan | |
Februari – 2017 | ||
Maret – 2017 | ||
April – 2017 | ||
Mei – 2017 | ||
Juni – 2017 | ||
Juli – 2017 | ||
Agustus – 2017 | ||
September – 2017 | ||
Oktober – 2017 | ||
November – 2017 | ||
; |
Setelah membahas seputar tampilan dan spesifikasinya nokia 6 memang bukan smartphone premium tapi ponsel yang bisa di bilang kelas menengah, tapi hampir semua fitur yang di miliki smartphone premium ada di nokia 6. Untuk memiliki smartphone ini sobat harus menyiapkan dana 1699 yuan atau sekitar 3,2 jutaan dan itupun baru bisa di China harga nokia 6 ini masih sejajar dengan produk vendor lain dengan spek setara. Buat yang ngaku ngaku fans nokia atau kangen ama nokia wajib punya lo, tapi harus nunggu dulu hingga smartphone ini hadir di Indonesia.
Jika sobat pingin tahu kelebihan dan kekurangan nokia 6 berikut ulasan singkatnya
Kelebihan Nokia 6
- Layar 5.5 inci fullHD
- Sudah berjalan di android nougat
- RAM besar 4GB
- Memori internal lega 64GB yang masih bisa di tambah slot microSD hingga 256GB
- Kamera canggih beresolusi 16 dan 8MP
- Di lengkapi fitur keren seperti sensor sidik jari, sensor gyro, fast charging, sound dolby atmos serta USB OnTheGO
- Desain elegant khas nokia
Kekurangan Nokia 6
- Belum tersedia di indonesia
- Masih menggunakan Corning Gorilla Glass 3 belum Corning Gorilla Glass 4
- Baterai tidak bisa di lepas
Baca juga : Harga Asus Zenfone 3 Max Spesifikasi Baterai Besar 4100 mAh